Sabtu, 19 Mei 2018

RESEP MARTABAK TELOR MINI

Martabak Telor Mini 


Bahan :
2 bh telur ayam
daun bawang secukupnya (iris2)
kulit martabak/lumpia (siap beli)
gula pasir (me : sejumput saja)
kaldu bubuk (optional)
minyak goreng


Bumbu yg dihaluskan :
2 siung bawang putih
merica
garam


Cara Membuat :
1. Masukkan telur ke dalam wadah. Lalu masukkan bumbu halus, gula pasir, kaldu bubuk. Kocok lepas.
2. Masukkan irisan daun bawang. Aduk rata.
3. Ambil kulit martabak/lumpia. Isi kira2 1 sdm adonan telur tadi. Lipat dari bawah tekuk ke atas, lalu lipat jg sisi kanan dan kiri, lalu bagian atasnya lipat ke bawah.
4. Panaskan minyak. Goreng martabak hingga kering, warna kuning kecoklatan.
5. Setelah matang, tiriskan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa Itu EM4 Peternakan, Fungsi dan Cara Menggunakan EM4 ?

  Apa itu EM4 peternakan? Bagi kamu yang sudah lama berkecimpung dalam dunia peternakan, pasti sudah tak asing lagi dengan EM4. Namun bagi k...